logo-raywhite-offcanvas

18 Apr 2024

Harus Tahu! Ini 5 Bahaya Tidur di Kasur Tanpa Ranjang

Harus Tahu! Ini 5 Bahaya Tidur di Kasur Tanpa Ranjang

Tidur dan istirahat merupakan salah satu aktivitas yang paling membuat diri kita menjadi rileks dan tenang. Dengan istirahat dan tidur yang cukup, maka tubuh akan menjadi lebih segar dan bugar di pagi hari dan siap untuk menjalani hari yang baru dengan penuh semangat. Namun tidur yang nyenyak akan membutuhkan tempat yang nyaman juga bukan? Maka dari itu kamar dan kasur dapat memiliki peran yang sangat penting bagi kenyamanan istirahat serta tidur kita.


Kasur yang nyaman dan empuk tentu menjadi sebuah pilihan yang utama ketika kita sedang mencari sebuah kenyamanan untuk tidur. Namun apakah kasur yang ada di kamar kalian sudah menggunakan ranjang atau belum? Jika kasur kalian tidak menggunakan ranjang dan bersentuhan langsung dengan lantai ternyata dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan lho


Pada saat ini sudah mulai banyak orang yang tidak menggunakan ranjang sebagai alas kasur mereka. Hal ini memiliki beberapa alasan serta tanggapannya masing-masing, ada yang beralasan untuk menghemat tempat, ada yang mengatakan bahwa hanya sekedar untuk estetika belaka, dan masih banyak lagi. Apapun alasannya, kasur yang tidak beralaskan ranjang ternyata berbahaya, maka dari itu simak artikel ini untuk mengetahui faktanya.


1. Menimbulkan Jamur Dan Kutu

Selain jamur, kutu juga memiliki kemungkinan muncul dan berkembang biak di dalam kasur, terutama jika kasur tersebut langsung bersentuhan dengan lantai. Dengan menggunakan dipan atau ranjang, kalian dapat mengurangi kemungkinan tersebut karena bagian bawah kasur tidak langsung menyentuh lantai, sehingga sirkulasi udara di sekitar kasur dapat tetap terjaga. Hal ini dapat membantu mengurangi kelembaban di bawah kasur dan menciptakan lingkungan tidur yang lebih tidak mendukung bagi pertumbuhan jamur dan berkembang biaknya kutu.


2. Menyebabkan Iritasi

Memangnya bisa tidur di kasur yang langsung menempel dengan lantai dapat menimbulkan iritasi dan gatal-gatal? jawabannya adalah iya. dengan kondisi kasur yang tidak baik serta tidak memperhatikan kebersihan maka akan mudah untuk menyebabkan iritasi dan gatal. Ciri-ciri orang yang sudah terinfeksi serta iritasi ditandai dengan adanya bercak merah pada kulit, terasa gatal, hingga ruam bernanah. Maka dari itu penting untuk menjaga kebersihan kasur dan ranjang agar terhindar dari berbagai penyakit tersebut.


3. Sakit Pinggang

Jika kasur yang kalian gunakan tidak menggunakan ranjang dan bersentuhan langsung dengan lantai, maka siap-siap kalian akan merasakan sakit pada bagian pinggang. Hal ini bisa terjadi karena kasur yang langsung bersentuhan dengan lantai akan membuat posisi tidur menjadi tidak nyaman. Jika mengambil posisi telentang untuk waktu yang cukup lama, maka kasur akan membentuk lekuk tubuh posisi yang biasa kita gunakan. Dengan begitu, pinggang tidak akan menjadi nyaman jika selalu menggunakan kasur tersebut untuk jangka waktu yang cukup panjang.


4. Banyak debu

Kasur yang diletakkan terlalu rendah sering kali rentan terkena debu karena memiliki kontak langsung dengan lantai. Kondisi ini menyebabkan debu mudah menumpuk di permukaan kasur. Terhirupnya debu dan kotoran lainnya dapat berpotensi menyebabkan masalah pernapasan dan reaksi alergi yang tidak diinginkan. Oleh karena itu, menjaga kebersihan kasur dengan rutin sangat penting guna mencegah timbulnya masalah kesehatan yang disebabkan oleh debu.


5. Menjadi Lembab

Tidur di lantai atau di kasur tanpa ranjang seringkali meningkatkan risiko terkena kelembaban, karena kurangnya sirkulasi udara yang dapat menyebabkan terperangkapnya kelembaban di sekitar tempat tidur. Kondisi kelembaban yang tinggi menjadi lingkungan yang ideal bagi pertumbuhan jamur dan bakteri, yang pada gilirannya dapat meningkatkan risiko terkena alergi atau gangguan pernapasan seperti asma. Maka dari itu menjaga kebersihan menjadi salah satu poin yang utama dalam menjaga kesehatan pernapasan saat beristirahat.


Nah, kalian sekarang sudah mengetahui bahaya dari tidur di kasur tanpa ranjang. Menghindari tidur di kasur tanpa ranjang merupakan langkah yang bijak dalam menjaga kesehatan dan kenyamanan saat beristirahat. Dengan memperhatikan kondisi lingkungan tidur, termasuk kelembaban dan sirkulasi udara yang optimal, kalian dapat mengurangi resiko terkena dampak negatif seperti pertumbuhan jamur, sakit pinggang, serta gangguan pernapasan.


Tidur yang nyaman tentu membutuhkan hunian yang nyaman juga, Ray White PIK hadir untuk melengkapi kebutuhan hunian kalian. Apapun keputusan Anda, percayakan urusan jual, beli, atau sewa rumah/properti Anda bersama Ray White PIK. Untuk Info lebih lengkap, kalian dapat mengunjungi website di https://pik.raywhite.co.id. Find a home that suits your lifestyle with Ray White!


Written by: Dimas Bagus Prakoso

Intern Marcomm Loan Market & Ray White PPC

Editor : Veronica Winata (Marcomm Loan Market & Ray White PPC)

Approved by : Theresia S. Tamba (SPV Marcomm Loan Market & Ray White PPC)


Share
Search
Tag